Segmen yang dituju adalah penggemar mobil tanpa buntut kencang, yang sebelumnya telah disesaki oleh Renault Megane RS, Ford Focus ST, serta hothatch yang selalu menjadi benchmark di kelasnya, VW Golf GTI.
Marketing Director, Kia Soon-Nam Lee mengatakan. “Kami sedang mempersiapkan pesaing dari Golf GTI, kendaraan ini datang dengan mesin turbocharger dan kemungkinan besar akan menjadi versi tiga pintu dari all-new Cee’d yang siap dirilis beberapa waktu mendatang.”
Kabarnya, agar sanggup bersaing dengan kendaraan sejenis, Kia menyematkan mesin bensin Theta II 2.0-liter yang memproduksi tenaga 274 dk seperti yang terpasang di sedan Optima.(mobil.otomotifnet.com)
Editor | : |
KOMENTAR