Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Suzuki SX4 Facelift Meluncur Tahun Depan

Selasa, 12 Juni 2012 | 17:05 WIB
No caption
No credit
No caption


Tokyo - Suzuki tidak ingin membiarkan crossover andalannya, Suzuki SX4 mati begitu saja. Karenanya, penyegaran perlu dilakukan. Kabar baiknya, SX4 Facelift siap diluncurkan tahun depan.

Sebagaimana umumnya penyegaran yang dilakukan, Suzuki juga tidak melenceng terlalu jauh dalam melakukan ubahan pada SX4 ini. Bagian bumper depan paling terlihat perubahannya.Juga untuk mendongkrak tampilannya, velg pun ikut diubah desainnya. 

Masuk kedalam kabinnya, ada perubahan yang bakal bisa dirasakan fungsinya, seperti adanya seatbelt 3-titik dan headrest untuk penumpang tengah jok belakang.

Sayang, Suzuki belum mau mengganti mesin SX4 dengan mesin baru generasi K-Series. Jadi, tetap mengandalkan mesin berkapasitas 1.5 liter VVT yang bisa menghasilkan tenaga 111 Hp dan torsinya 145 Nm.

Di Jepang, Suzuki menawarkan dua pilihan sistem penggerak untuk SX4, yakni penggerak dua roda dan empat roda, dan didukung dengan transmisi otomatis 4 speed untuk semua varian.

Dilepas mulai harga Rp 198 Jutaan, Suzuki menawarkan efisiensi bahan bakar yang lebih baik pada SX4 facelift ini. (mobil.otomotifnet.com)

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa