Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tahun Depan, Peugeot Siap Rakit Mobil di Indonesia

Jumat, 1 Juni 2012 | 10:04 WIB
No caption
No credit
No caption

Jakarta – Bertumbuhnya pasar otomotif di Tanah Air membuat pabrikan global semakin tertarik untuk berinvestasi di sini. Salah satunya adalah Peugeot yang memastikan keseriusannya untuk merakit produk mereka di Indonesia tahun depan.

“Kami sedang memasuki tahap study sejak semester ini, untuk merakit produk Peugeot di Indonesia dan baru akan mengaspal tahun depan. Nantinya produk tersebut akan dirakit di Gaya Motor, Sunter,” jelas CEO PT Astra International-Peugeot, Constantinus Herlijoso pada Rabu (30/5).

Menurutnya, ada tiga pilihan model yang dipelajari untuk dirakit di sini, yakni SUV, Crossover atau Medium MPV. “ Akan tetapi, hanya akan ada satu produk yang bakal dirakit di sini,” ungkap pria berkacamata ini.

Soal harga, Herlijoso menyatakan akan lebih murah disbanding produk CBU saat ini. “Ada potongan harga sekitar 15-20 persen,” tutupnya.(mobil.otomotifnet.com)


Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa