Dilakukan di sirkuit Sentul, sesi pengetesan spesial selama 8 jam ini, menghadapi kondisi yang ekstrem, karena mobil akan dipacu dengan kekuatan penuh seperti halnya kompetisi. Pengetesan selama 8 jam ini juga melibatkan 5 driver (jurnalis Auto Bild Indobesia) yang akan memacu mobil secara bergantian setiap kali melakukan pitstop.
Sebelum memulai pengetesan, tim Auto Bild Indonesia melakukan beberapa pengecekan. Seperti tekanan ban, pemasangan alat ukur seperti suhu ruang mesin, temperatur dan tekanan oli. Serta alat berbasiskan GPS untuk mengukur waktu tempuh tiap putaran dengan akurat.
Pada sesi ini pula, beberapa pembaca setia Auto Bild Indonesia juga turut serta di dalam tes ketahanan ini. Secara bergantian, mereka akan merasakan sensasi pengetesan ini sekaligus melihat sejauh mana komponen mobil yang dihadapkan dengan kondisi ekstrem secara terus-menerus ini akan mengalami penurunan performa.
Beberapa item yang dites kali ini adalah ketahanan dari oli mesin Toyota Motor Oil, ban GT Radial SX1 dan Champiro HPX, aki GS Astra, serta kenyamanan jok MB-Tech, serta safety dari helm NHK. Kami akan membagi beberapa tahap untuk pengambilan data pengetesan maupun keausan komponen. (mobil.otomotifnet.com)
Editor | : | billy |
KOMENTAR