Kopaja Eksekutif sendiri mengambil basis Toyota Dyna 110 PS yang telah dilengkapi fasilitas AC dan pintu otomatis. Selain itu mobil berdesain modern ini memang diproyeksikan untuk melayani trayek Kopaja S13 untuk langkah sosialisasi dan perkenalannya.
Selanjutnya, Kopaja Eksekutif akan mulai merambah trayek lain menggantikan bus Kopaja yang telah usang secara bertahap. jadi, setidaknya 20 unit Kopaja Ac tersebut sudah akan mulai beroperasi di bulan Mei.
"Tak hanya Kopaja, selanjutnya Toyota selaku produsen Dyna yang dipercaya untuk menggarap bus Kopaja Eksekutif ini juga akan meremajakan bus Kowanbisata dan menyusul koperasi angkutan lainnya," jelas M. Fitra Syahputra, Sales Executive Toyota saat ditemui di pameran INAPA 2011pada Selasa (23/3).
Nah, untuk urusan ongkos diperkirakan akan terjadi kenaikan. Tapi besarannya tergantung dari kebijakan Organda. Berapa tarifnya? Pastinya ada kenaikan, tapi estimasinya tidak akan lebih dari Rp 5000 sekali jalan!
Semoga saja naiknya gak mahal dan tetap terjangkau ya. (mobil.otomotifnet.com)
Editor | : | billy |
KOMENTAR