Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Chevy Cruze Versi Amrik Raih 5 Bintang Crash Tes NHTSA. Versi Indonesia?

billy - Selasa, 28 Desember 2010 | 11:52 WIB
No caption
No credit
No caption


Amerika – Sedan buatan Chevrolet, Cruze berhasil raih poin lima bintang, atau tertinggi pada tes yang di lakukan oleh lembaga keselamatan lalu lintas Amerika, National Highway Traffic Safety Administration (NHTSA) belum lama ini.

Nilai tersebut diperoleh Cruze setelah melakukan serangkaian crash tes (tes tabrakan) oleh NHTSA. Sebelumnya Cruze versi Amerika ini juga dianugerahi penghargaan Top Safety Pick versi lembaga Insurance Institute for Highway Safety (IIHS).

Jeff Boyer, Executive Director of Vehicle Safety GM mengungkapkan keberhasilan Cruze mendapat lima bintang merupakan hasil dari kerja keras para insinyur yang fokus mengembangkan sektor keamanan dari mobil ini.

“Penghargaan ini juga refleksi atas kemampuan Cruze yang memadukan unsur kenyamanan, keindahan dan keamanan,” tambah Boyer.

Terus, apa bedanya Cruze versi Amrik ini dengan yang dijual di sini? Yang pasti, versi Amerika sudah mengaplikasi 10 airbag termasuk untuk melindungi bagian lutut pengemudi dan penumpang di depan. Sedang versi Indonesia hanya mengandalkan dual airbag.

Padahal crash tes juga menghitung impact yang diderita oleh penumpang dalam pengetesn ini. Fitur airbag sangat berperan aktif mengurangi cidera pada penumpang dan pengemudinya selain konstruksi sasis yang baik.

Kemudian Cruze Amrik juga telah dilengkapi dengan seabrek sistem keamanan seperti Panic Brake Assist, peningkatan smart pedal dan Tire pressure monitoring system. Selain itu versi Amrik juga mengaplikasi lampu daytime dan automatic headlamp. Nah, semua fitur tersebut tak akan anda temukan di Cruze versi Indonesia.

Kemudian Cruze Amrik juga telah dilengkapi dengan seabrek sistem keamanan seperti occupant sensing system di bangku penumpang bagian depan, panic brake assist dan enhanced smart pedal, stabilitrak electronic stability control, three-point safety belts, hingga aplikasi safety belt retractor pretensioners serta seat latching system untuk penumpang anak di jok belakang.
   
Ternyata beda ya! (mobil.otomotifnet.com)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa