Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Toyota Prius 2011 Mobil Paling Irit, Bugatti Veyron Paling Boros!

billy - Rabu, 10 November 2010 | 10:13 WIB
No caption
No credit
No caption

OTOMOTIFNET - Environment Protection Agency (EPA), Amerika Serikat baru-baru ini meluncurkan laporan dimana Toyota Prius 2011 menjadi mobil dengan konsumsi bahan bakar paling efisien di Amrika Serikat.

Konsumsi bahan bakar Prius generasi ketiga ini tercatat 1 liter / 21,6 km untuk perjalanan dalam kota, dan 1 liter / 20,36 km di jalan TOL.

Posisi kedua dan ketiga diduduki Ford dan Honda yang sama iritnya. Ford memiliki mesin hybrid yang juga dipakai di Ford Fusion, Mercury Hybrid dan Lincoln MKZ Hybrid. Pabrikan Amerika ini mencatatkan 1 liter / 17,54 km untuk dalam kota dan 1 liter / 15,38 di perjalanan luar kota.

Sedang Honda yang mesin hybridnya dipakai di Honda Civic Hybrid dan Honda Insight mencatatkan 1 liter / 17,2 km untuk dalam kota dan 1 liter / 18,5 untuk perjalanan di jalan TOL.

"Meningkatnya efisiensi bahan bakar sangat penting bagi lingkungan, perekonomian dan kesehatan kita - dan membantu keluarga menyimpan uang di SPBU," kata Lisa P. Jackson, EPA Administrator. "Panduan ini juga akan membantu konsumen membuat pilihan terbaik untuk lingkungan dan untuk dompet mereka saat membeli mobil," lanjutnya.

Sedang mobil yang tercatat paling boros adalah Bugatti Veyron. Sport car yang satu ini paling rakus dengan konsumsi bahan bakar 1 liter untuk 3,4 km di perjalanan dalam kota, dan 1 liter / 6,45 km di jalan TOL.

Tapi rasanya wajar bila Bugatti Veyron sangat boros bahan bakar. Mesin 8000cc yang dipakainya memiliki power hingga 1001 dk dengan kecepatan maksimum  407 km/jam. Bahkan akselerasinya dari diam sampai 100 km/jam hanya ditempuh dalam 2,5 detik!


 

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa