|
OTOMOTIFNET - Perjalanan rombongan touring wisata kuliner OMR4 Jakarta-Bandung-Jakarta yang dilaksanakan pada Sabtu (23/10) lalu, secara tidak terduga melalui tantangan yang lebih dari pada jalur curam. Bukan hanya melatih riding skill dari setiap member yang ikut serta sebagai pengemudi, namun juga melatih kesabaran dalam menerjang badai di daerah Padalarang.
Touring Wisata Kuliner yang dimulai dari basecamp OMR4, Gd. Gramedia Majalah di Jl. Panjang No. 8A, memang berlangsung dalam kondisi cuaca yang normal hingga ke stop point pertama. Namun setelah memasuki daerah Padalarang, kondisi cuaca berucah cukup ekstrim. Beruntung selama dalam perjalanan, tidak terjadi hal-hal yang mengganggu, seperti pohon tumbang dan macet yang panjang.
“Hujannya deras banget, apalagi angin kencang juga turut memperparah keadaan. Dimana jarak pandang cukup pendek saat melalui wilayah Padalarang, membuat kami harus berhati-hati,” ungkap Ucok salah satu member OMR4 yang mengendarai mobil Timor berwarna hijau.
Walaupun terdapat banyak genangan air dan jalanan rusak, namun perjalanan tetap ditempuh dengan aman. Karena rata-rata semua member yang ikut serta dalam touring wisata ini, mengaplikasikan safety driving yang menjadi pegangan dan kesepakatan bersama, saat akan melakukan touring.
Apalagi kebetulan rombongan touring sedang melakukan pengetesan pada dua mobil yang berbeda segmen dari ATPM, yaitu Hyundai i20 versi bensin dan Mitsubishi Pajero Sport GLS 4x2 Manual. Jika Hyundai i20, mampu menunjukkan kegesitan dan stylenya, Pajero Sport justru menunjukkan kekuatannya menerjang jalur-jalur rusak dan daerah banjir.
Rombongan pun mampu menembus buruknya cuaca selama perjalanan, dan akhirnya sampai di kota Bandung dengan selamat. Sementara perjalanan pulang dari Bandung kembali ke Jakarta, cuaca sudah kembali normal. Dan trek yang dilalui adalah tol Padalarang dan Cikampek.
Penulis : Uda
Editor | : | Editor |
KOMENTAR