Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Yamaha Tak Pakai Sistem Girboks Baru

billy - Rabu, 7 Maret 2012 | 06:49 WIB
No caption
No credit
No caption


Seamless shift system alias sistem girboks tanpa jeda yang membawa motor Honda RC212V berhasil meraih titel juara dunia bersama Casey Stoner tahun 2011 lalu, memang jadi teknologi yang membuat semua tim jadi ingin memilikinya. Bahkan menjelang akhir musim 2011 lalu, Ducati juga tidak mau ketinggalan dan membuat sistem girboks yang sama. Namun hasilnya tidak sesuai ekspektasi.

Nah selain tim Ducati, ternyata baru-baru ini tim Yamaha juga digosipkan menggunakan teknologi yang sama dengan sistem girboks tanpa jeda milik Honda. Tapi Wilco Zeelenberg sebagai manajer tim di kubu Jorge Lorenzo menepis hal tersebut. Zeelenberg menegaskan bahwa Yamaha tidak akan pernah menggunakan sistem girboks seperti itu, sebab mereka sudah punya pakem sendiri.

“Kami memang selalu melakukan improvisasi di aeral itu, tapi kami tidak mempunyai teknologi seamless shift system. Memang banyak cara untuk membuat sistem girboks lebih baik dan tentunya akan menelan biaya yang mahal. Kami juga tidak punya girboks standar, tapi kami lebih memaksimalkan potensi oper gigi yang lebih halus antar gigi, karena itulah basis dari karakter motor Yamaha,” ujar Zeelenberg.

Zeelenberg melanjutkan bahwa areal yang sangat diperhatikan oleh Yamaha sekarang adalah sistem kelistrikan. “Sistem elektronik adalah bagian terpenting dari pada waktu yang dibutuhkan untuk oper gigi. Mengapa? Karena motor ini mempunyai tenaga lebih besar dari tahun lalu. Jadi kami ingin memaksimalkan areal ini sebab torsi dari mesin sangat melimpah,” pungkas Zeelenberg.

Meski tidak menggunakan teknologi seamless shift system, tapi teknologi girboks Yamaha juga banyak dipuji. Walaupun sistem oper gigi tidak secepat Honda, namun sistem pengoperan gigi berlangsung lebih lembut. (otosport.co.id)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa