Tapi ekspektasi pembalap asal Inggris itu cukup tinggi pada Mistral 610. Ia tidak meragukan kinerja tim Tech3, dan yakin pada sesi tes resmi pra musim Moto2 2012 hari ini Rabu (9/2) di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, motornya akan lebih kencang.
“Kami akan membawa motor yang baru di sesi tes hari ini. Yaitu evolusi dari motor yang saya gunakan di sesi tes Jerez tahun lalu. Dimana tim sudah melakukan modifikasi sesuai yang saya inginkan. Memang bukan perubahan yang fantastis, tidak seperti yang dilakukan tim Ducati, kami hanya membuat langkah yang sesuai dengan rencana kami,” jelas Smith.
“Komponen motor memang baru jadi pekan lalu, makanya tim bekerja keras untuk menyelesaikan paket motor untuk digunakan pekan ini. Kami hanya ingin bagian motor jadi lebih stabil khususnya pada saat pengereman dan memasuki tikungan. Kalau bagian belakang motor sih tidak ada masalah. Semoga hasilnya nanti memuaskan,” harap pembalap asal Inggris itu. (otosport.co.id)
Editor | : | billy |
KOMENTAR