Satu-satunya pembalap yang menggunakan motor Yamaha dan berada dibarisan depan adalah Colin Edwards. Pembalap asal Texas, Amerika yang satu secara mengejutkan berhasil mengganggu dominasi pembalap Honda di sesi kualifikasi MotoGP Malaysia (22/10) kemarin. Edwards bahkan mampu mengalahkan Marco Simoncelli yang menggunakan motor spek pabrikan Honda.
Walaupun Edwards hanya memperkuat tim satelit Yamaha saja, tapi juara dunia World Superbike Championship (WSBK) sebanyak dua kali itu patut menjadi harapan bagi Yamaha. Terakhir kali Edwards meraih hasil bagus di sesi kualifikasi pada tahun 2008 di MotoGP Valencia.
“Saya sangat gembira dengan pencapaian di sesi kualifikasi. Mengawali balapan dari grid keempat pada level kompetisi tertinggi, adalah hal luar biasa. Rasanya motor lebih fleksibel dikendarai, sehingga saya bisa membelokkan motor sesuai dengan kemauan. Selisih dengan pembalap tercepat pun tidak terlalu jauh. Semoga pada saat balapan saya bisa meraih hasil yang lebih baik,” yakin Edwards. (otosport.co.id)
Editor | : | billy |
KOMENTAR