Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Simoncelli Harus Mandi Kembang

billy - Senin, 25 Juli 2011 | 16:55 WIB
No caption
No credit
No caption


Apa yang kurang dari seorang Marco Simoncelli saat ini? ia memiliki motor yang kencang, talenta yang kuat dan nyali yang besar. Namun kalau faktor keberuntungan yang berbicara, pembalap sehebat apapun mengendarai motor kencang manapun rasanya takkan menang. Kondisi inilah yang terlihat pada Marco Simoncelli.

Di seri MotoGP Amerika (24/7) pekan kemarin, pembalap asal Italia itu kembali mengalami insiden. Ia terjatuh di tikungan 8 dan tidak finish karena kondisi motornya rusak parah. Insiden ini adalah yang kelima kalinya ia alami dengan 4 kali tidak finish. Menurut Simoncelli, bahwa bagian depan motornya mengalami masalah dan tidak bisa menguasai motornya di tikungan 8.

“Saya meminta maaf dengan adanya insiden seperti ini. Memang akan sangat sulit mengatakan bahwa saya berkesempatan menyalip Pedrosa jika saya bisa tetap berada di lintasan hingga akhir balapan. Sejak di tikungan ketujuh dua lap sebelumnya saya sudah mengalami gejala tidak beres pada bagian depan motor. Hingga insiden itu akhirnya terjadi di tikungan 8, dua lap kemudian. Sepertinya saya harus membersihkan muka saya sebelum pergi ke Brno,” sesal Simoncelli.

Ungkapan Simoncelli tentang ‘membersihkan mukanya’ bisa berarti melupakan semua insiden yang terjadi selama paruh pertama musim 2011. Namun ini adalah ungkapan kedua kalinya, pasalnya Simoncelli sudah pernah mengatakan hal serupa. Mungkin lebih cocok jika Simoncelli mandi kembang dulu sebelum ke MotoGP Ceko (14/8) mendatang. (otosport.co.id)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa