Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Massa Tak Sepakat Jika F1 Terapkan Sayap Fleksibel di Sepang

billy - Kamis, 7 April 2011 | 09:13 WIB
No caption
No credit
No caption


Jika Niki Lauda lebih keras menentang penggunaan sayap belakang fleksibel di Formula 1 karena akan sangat memudahkan proses menyalip lawan tanpa kerja keras pembalap, lain halnya dengan Felipe Massa. Pembalap asal Brazil itu menentang penggunaan sayap belakang fleksibel atau sistem Drag Reduction Systems (DRS) untuk seri kedua di Sepang Malaysia (10/4) mendatang.

Menurut Massa, Sepang memiliki 2 jalur lurus yang cukup panjang. Jika sistem tersebut diberlakukan untuk F1 Malaysia, maka akan banyak terjadi aksi salip-menyalip antara pembalap. Kondisi ini akan merusak balapan F1 itu sendiri, karena proses salip menyalip terlalu mudah.

“Aplikasi sayap belakang fleksibel pada mobil F1 untuk seri Sepang Malaysia, sangat memudahkan salip-menyalip. Apalagi Sepang memiliki 2 jalur lurus dan panjang. Kalaupun akan tetap luluskan oleh FIA, sebaiknya pengoperasian DRS diberlakukan untuk 1 jalur lurus saja. Agar aksi saling salip tidak terlalu mudah,” beber Massa.

Saat ini para pembalap dan tim masih akan menunggu keputusan tentang penggunaan sistem tersebut. Apakah akan digunakan pada dua jalur lurus di Sepang Malaysia, ataukah hanya akan digunakan 1 saja. (otosport.co.id)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa