Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Jadwal F1 2011, Jadi 20 Seri Satu Musim!

Editor - Kamis, 9 September 2010 | 09:09 WIB
No caption
No credit
No caption


Foto : Renault / LAT Photographic

OTOMOTIFNET - Tahun ini adalah tahun pertama Korea akan menggelar Formula1. Namun tahun depan, jumlah sirkuit yang dinyatakan bakal menggelar ajang balap jet darat, akan bertambah lagi. Yaitu dengan bergabungnya India sebagai sebagai salah satu penyelenggara F1. Jadi jumlah totalnya akan mencapai 20 sirkuit untuk satu musim F1. Wow! Tentunya ini adalah musim F1 yang terbanyak menggelar F1.

Terdapat beberapa perubahan yang jadwal penyelenggaraan F1 untuk tahun depan. Diantaranya adalah seri terakhir yang kembali diserahkan ke sirkuit Interlagos Brazil, GP Turki digeser ke awal bulan Mei, sementara untuk GP India akan menempati slot antara GP Korea dan Abu Dhabi di akhir bulan Oktober.

Sementara untuk F1 India, hingga saat ini masih menunggu proses homologasi dari FIA.

Berikut jadwal lengkap F1 2011 :

13 Maret Bahrain
27 Maret Australia
10 April Malaysia
17 April China
08 Mei Turkey
22 Mei Spain
29 Mei Monaco
12 Juni Canada
26 Juni Europe
10 Juli Great Britain
24 Juli Germany
31 Juli Hungary
28 Agustus Belgium
11 September Italy
25 September Singapore
09 Oktober Japan
16 Oktober Korea
30 Oktober India*
13 November Abu Dhabi
27 November Brazil

*Menunggu proses homologasi

Penulis : Uda

Editor : Editor

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa