Ada tiga varian yang ditawarkan, yakni 2.5 HV (hybrid) yang dilepas Rp 635,6 juta, 2.5 V dengan harga Rp 510,6 juta dan 2.5 G yang ditawarkan Rp 482,7 juta.
Pada versi baru ini hanya ada satu tipe mesin yang diaplikasi pada All New Camry. Mesin tersebut bertipe 2.5 liter Dual VVT-i dengan teknologi ACIS bertenaga 181 dk di 6.000 rpm dan torsi 231 Nm di 4.100 rpm.Pada versi hybrid nya ditanamkan piranti tambahan berupa motor listrik.
Oiya, mesin itu menggantikan versi 2.4 liter dan 3.5 liter sebelumnya. Sedangkan pilihan hanya ada satu, yakni transmisi 6-speed Super ECT otomatis.
Fitur-fitur yang tersemat pada All New Camry cukup lengkap. Terlihat Dari eksterior terdapat lampu led dan desain ayar yang makin elegan.
Sedangkan aplikasi di bagian kabin, turut dipermewah dengan konsep lounge on the way. Hal ini diwakili dengan pemanja kabin berupa sistem audio video double din dengan delapan premium speakers. Lalu ada pula rear seat control buat mengatur fitur kenyaman dari bangku belakang. Serta rear seat relaxation system yang ditemani pendingin udara tiga zone.
“Toyota All New Camry lengkap dengan advance fitur dan balutan kemewahan diharapkan tidak hanya dapat memberikan kenyaman tapi juga dengan hybrid synergy drive yang dapat menjaga lingkungan,” jelas Johnny Darmawan, Presiden Direktur PT TAM. (mobil.otomotifnet.com)
Editor | : | billy |
KOMENTAR