Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bocoran Proton Exora Turbo, Siap Datang ke Indonesia Tahun Depan!

billy - Senin, 12 Desember 2011 | 11:05 WIB
No caption
No credit
No caption


Kuala Lumpur - Segmen mobil keluarga berkapasitas 7 penumpang di tanah air dipastikan bakal semakin menggigit, terlebih setelah rencana kehadiran peserta dari Malaysia, dengan jagoannya Proton Exora. Kali ini dilengkapi Turbo dan transmisi CVT otomatis.

Di negeri asalnya Malaysia, penampakannya sudah tertangkap kamera. Berkelir coklat muda, dengan bodi yang bertuliskan "Exora CFE Inside". Kabarnya, CFE tersebut merupakan singkatan dari Charged Fuel Enhancement, sehingga jelas ada fokus pada peningkatan efisiensi BBM.

Namun, meski BBM bakal dibuat lebih irit, namun jangan ragukan soal performanya yang justru melonjak. Memang, mesinnya pasih mengandalkan mesin CAmPro berkapasitas 1.6 liter.

Tapi dengan sokongan turbocharged, mesin Exora terbaru ini dapat menghasilkan tenaga mencapai 138 Hp dan torsinya 205 Nm. Tenaga ini akan disalurkan dengan transmisi CVT otomatis. Penawaran yang menggiurkan dari Proton bukan?

Sementara perubahan lainnya, paling terlihat pada desain peleknya, serta sudah adanya rem cakram di kedua pasang ban belakang. Begitu juga lampu belakang yang bernuansa smoke lamp.

PT Proton Edar Indonesia, dipertengahan tahun lalu sempat mengabarkan akan membawa Exora Turbo ini ke pasar Indonesia, perkiraannya sekitar tahun 2012 yang sebentar lagi akan datang. Penasaran? tunggu saja! (mobil.otomotifnet.com)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa