Di negeri asalnya Malaysia, penampakannya sudah tertangkap kamera. Berkelir coklat muda, dengan bodi yang bertuliskan "Exora CFE Inside". Kabarnya, CFE tersebut merupakan singkatan dari Charged Fuel Enhancement, sehingga jelas ada fokus pada peningkatan efisiensi BBM.
Namun, meski BBM bakal dibuat lebih irit, namun jangan ragukan soal performanya yang justru melonjak. Memang, mesinnya pasih mengandalkan mesin CAmPro berkapasitas 1.6 liter.
Tapi dengan sokongan turbocharged, mesin Exora terbaru ini dapat menghasilkan tenaga mencapai 138 Hp dan torsinya 205 Nm. Tenaga ini akan disalurkan dengan transmisi CVT otomatis. Penawaran yang menggiurkan dari Proton bukan?
Sementara perubahan lainnya, paling terlihat pada desain peleknya, serta sudah adanya rem cakram di kedua pasang ban belakang. Begitu juga lampu belakang yang bernuansa smoke lamp.
PT Proton Edar Indonesia, dipertengahan tahun lalu sempat mengabarkan akan membawa Exora Turbo ini ke pasar Indonesia, perkiraannya sekitar tahun 2012 yang sebentar lagi akan datang. Penasaran? tunggu saja! (mobil.otomotifnet.com)
Editor | : | billy |
KOMENTAR