Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Shell Indonesia Peringati Satu Juta Jam Kerja Tanpa Kecelakaan

Editor - Selasa, 8 Juni 2010 | 18:03 WIB
No caption
No credit
No caption

OTOMOTIFNET – Keselamatan dalam bekerja merupakan salah satu hal terpenting pada sebuah perusahaan. Apalagi, perusahaan tersebut bergerak dibidang yang cukup beresiko, seperti pemasok bahan bakar.

PT Shell Indonesia (SI) sebagai pionir pemasok bahan bakar swasta di Indonesia, berhasil mencatat prestasi satu jam kerja tanpa kecelakaan. Untuk merayakan keberhasilan itu, mereka mengundang media, kontraktor serta perwakilan warga yang tinggal di dekat SPBU Shell, dalam acara Safety Day 2010.

Pada acara yang dilangsungkan di area SPBU Shell, P. Antasari, Jakarta Selatan (8/6), SI menjelaskan tentang prosedur kebijakan akan keamanan dan keselamatan para pekerja. Mulai dari pembuatan SPBU hingga pada operasional harian SPBU tersebut kepada para undangan.

Dalam kesempatan ini, SI juga mengkampanyekan prosedur keselamatan didalam setiap kegiatan pengisian bahan bakar kepada para pelanggan. Diantaranya, pelanggan diharapkan tidak menerima atau melakukan panggilan via handphone ketika berada di dekat dispenser bahan bakar, karena hal ini dapat memicu terjadinya kebakaran.

”Pencapaian satu juta jam kerja tanpa kecelakaan merupakan bukti positif dari kinerja karyawan dan kontraktor kami dalam bekerja secara profesional dan aman”, ungkap Armita Indradini, Retail District Manager Shell Indonesia.

Penulis/foto: Ilham

Editor : Editor

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa