Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

BeOn Juga Luncurkan BeOn Moto3

billy - Jumat, 3 Juni 2011 | 13:06 WIB
No caption
No credit
No caption


Moto3 memang baru akan bergulir tahun depan, tapi mulai banyak pabrikan yang tertarik untuk mengikuti kelas Moto3 yang diplot sebagai pengganti GP 125 cc. Honda yang juga meluncurkan Honda NSF250R di Catalunya pada Kamis (2/6) kemarin membuat BeOn tak ingin kalah. Pengembang mesin asal Spanyol yaitu BeOn Automotive meluncurkan BeOn Moto3 untuk bertarung di kelas Moto3 tahun 2012 mendatang.

BeOn Moto3 sendiri dirancang sebagai motor balap yang ringan dan kompak. Hal ini terlihat dari desain fairing yang pipih khas GP 125 cc dan bobotnya yang hanya sekitar 80 kg (bobot ringan sesuai dengan batas minimum bobot motor tnapa pembalap di Moto3). BeOn membekali BeOn Moto3 dengan mesin standar dari Honda, namun belum ditentukan apakah penggunaan mesin ini akan berlanjut di balap Moto3 nanti.

Tapi jelas bagi tim Moto3, perusahaan yang bermarkas di kota Barcelona ini menawarkan dua paket motor yang dapat dipilih. Yakni motor utuh atau chasis kit layaknya paket Moto2 yang terdiri dari frame, swingarm dan tangki bensin. “Kami rasa dalam jangka waktu satu setengah bulan kami mampu memproduksi 15 unit pertama dari motor ini,” jelas Santiago Abad, direktur BeOn.

Selain itu Abad juga mengungkapkan jika BeOn Moto3 adalah motor yang sederhana dan murah. “Prototype ini juga telah kami uji beberapa kali di trek bersama test rider, Mateo Túnez yang sempat berlaga di GP 125 cc pada 2005 dan 2006,” ujarnya.

Untuk membuktikan kompetitifitas motor ini, BeOn rencananya bakal mengikuti kompetisi balap tingkat regional dan nasional di kelas GP 125 cc. Diantaranya dua seri terakhir ajang balap nasional Spanyol, CEV Buckler tahun ini. (otosport.co.id)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa