Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kondisi Fisik Lebih Baik, Tak Ada Alasan Lagi Bagi Rossi

billy - Sabtu, 30 April 2011 | 17:01 WIB
No caption
No credit
No caption


Kondisi fisik yang 90 persen sudah lebih baik ketimbang di MotoGP seri Jerez Spanyol (3/4) lalu, membuat Valentino Rossi lebih percaya diri dalam menjalani setiap sesi menjelang perhelatan MotoGP Estoril Portugal (1/5) besok. Walaupun belum 100 persen, namun kekuatan antara bahu kiri dan kanan (bagian yang mengalami cedera) sudah nyaris seimbang.

“Saya sangat puas dengan kondisi fisik saya saat ini. Meski masih ada sedikit rasa sakit dan masih agak letih, namun saya sudah bisa membalap dengan normal. Sekarang saya bisa konsentrasi untuk membalap dan memperbaiki pencapaian di awal musim ini. Namun kami masih harus melihat performa saat balapan berlangsung nanti,” jelas Rossi.

Selain kondisi fisik yang sudah membaik, Rossi juga masih mempunyai masalah serius pada motornya. Grip ban belakang yang dirasa masih sangat kurang menuntutnya mencari setting yang tepat untuk sesi latihan selanjutnya. “Grip bagian belakang masih terasa kurang, tapi kami akan berupaya agar besok kami bisa lebih baik,” imbuh pembalap berjuluk The Doctor itu.

Hal lain yang ditekankan Rossi adalah ia membantah bahwa akan ada penggunaan sasis Ducati GP11 yang baru, seperti rumor yang beredar. Ducati hanya menggunakan part elektronik baru untuk memperbaiki distribusi bobot motor saat balapan berlangsung. (otosport.co.id)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa