Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Elias Resmi di Tim LCR Honda, MotoGP 2011

Editor - Senin, 1 November 2010 | 11:28 WIB
No caption
No credit
No caption


Foto : Honda Pro Images

OTOMOTIFNET - Rumor yang bergulir sejak dua pekan lalu, bahwa Toni Elias akan kembali ke kelas MotoGP dibawah naungan tim LCR Honda, akhirnya terbukti juga setelah menjalani balapan di Estoril Portugal akhir pekan kemarin, Minggu (31/10). Elias pun cukup senang dengan kembalinya ia ke MotoGP, apalagi ini sesuai dengan targetnya, saat ia diturunkan ke kelas Moto2 akhir musim 2009 lalu.

Harapan Elias untuk menjadikan kelas Moto2 sebagai landasan untuk kembali ke kelas MotoGP, memang dibuktikannya langsung menjelang akhir musim 2010 ini. Kemenangan telaknya di kelas Moto2 dengan memboyong titel juara dunia pertama di kelas tersebut, membuat Lucio Cecchinello sebagai bos tim LCR Honda, tidak ragu akan kemampuan pembalap asal Spanyol itu.

“Pastinya saya sangat senang bisa kembali ke kelas MotoGP untuk musim depan. Apalagi saya akan bekerjasama dengan Cecchinello, yang dulu pernah menjadi bos saya di kelas 125cc. Makanya saya tidak ragu dengan tim yang dimilikinya, karena mereka bekerja dengan sangat profesional. Kendati mereka bukan tim pabrikan,” bangga Elias.

Senada dengan apa yang diungkapkan oleh Elias, Cecchinello pun merasa bangga bisa bekerjasama kembali dengan Elias. Cecchinello bahkan mengungkapkan bahwa Elias adalah salah satu pembalap yang cukup berpengalaman dan mempunyai motivasi yang tinggi. Makanya mereka tidak ragu untuk merekrut Elias untuk musim 2011 mendatang.

Dengan diresmikannya Elias di tim LCR Honda, berarti Randy de Puniet, sepertinya memang akan pindah ke tim Pramac Ducati. Walaupun belum ada kepastian untuk itu, namun rumor yang beredar tentang hubungannya dengan tim Pramac sudah tercium. Tinggal menunggu peresmiannya saja.

Penulis : Uda

Editor : Editor

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa