Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Dovizioso Ogah ke Gresini, Ingin Tetap di Honda

Editor - Sabtu, 18 September 2010 | 09:06 WIB
No caption
No credit
No caption


Foto : Honda Pro Images

OTOMOTIFNET - Setelah di sepakatinya kontrak kerjasama antara tim Repsol Honda dengan Dani Pedrosa untuk dua tahun ke depan, berarti tim ini sudah memiliki dua orang pembalap yang akan memperkuat tim untuk dua musim ke depan. Yaitu Casey Stoner dan Dani Pedrosa. Walaupun pernah terlontar kabar bahwa Honda akan menaungi tiga pembalap dalam satu tim pabrikan, namun rasanya cukup mustahil.

Ini berarti Andrea Dovizioso yang menjadi rekan setim Pedrosa saat ini, harus hengkang ke tim lain, seperti Honda Gresini yang merupakan tim satelit Honda di MotoGP. Namun ternyata tidak semudah itu, Dovi dikabarkan ogah hengkang ke tim Gresini karena hubungannya dengan Fausto Gresini dan Marco Simoncelli sedang buruk.

“Alasannya utama sebenarnya bukan itu, tapi karena saya memiliki kontrak dengan tim ini dan saya ingin tinggal di tim ini. Gresini adalah salah satu tim satelit yang cukup kompetitif, dan saya tidak memiliki masalah dengan Simoncelli. Yang jelas kami akan mencari solusinya, mungkin agak sulit bernaung di bawah pabrikan dengan sponsor yang berbeda, namun saya rasa tidak ada hal yang tidak mungkin,” jelas Dovizioso.

Apa yang diinginkan oleh Dovi untuk tetap dengan rencana awal, yaitu berada di bawah naungan tim pabrikan dengan sponsor yang berbeda yaitu Red Bull Honda, tentunya bukan hal mudah. Apalagi kesepakatan dengan Red Bull untuk membentuk tim ini belum ada kepastian. Jadi, satu-satunya solusi adalah pindah ke Gresini atau memilih Rizla Suzuki yang masih mempunyai kursi kosong.

“Kami masih mendiskusikan segala sesuatunya dengan tim Honda, karena kami masih ingin tinggal lebih lama dengan Honda. Tapi jika tidak ada kesepakatan yang jelas mengenai hal ini, tentunya kami ingin membuka diri terhadap semua kemungkinan yang ada,” pungkas Dovi.

Apakah kemungkinan yang dimaksud Dovi adalah tim Rizla Suzuki? Kita tunggu saja.

Penulis : Uda

Editor : Editor

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa