Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Dovizioso Didepak ke Honda Gresini

Editor - Selasa, 10 Agustus 2010 | 17:14 WIB
No caption
No credit
No caption


Foto : Honda Pro Images

OTOMOTIFNET - Besarnya biaya yang bakal diperlukan oleh tim utama Honda untuk menaungi tiga pembalap sekaligus dalam satu tim, ternyata memang tidak luput dari tim besar sekelas Honda di ajang MotoGP. Kendati masih simpang siur, namun kabar lain mengatakan bahwa Andrea Dovizioso akan didepak ke Honda Gresini.

Tentunya ini adalah langkah antisipatif yang bisa dilakukan Honda, mengingat Dovi sendiri merupakan salah satu aset yang cukup berharga bagi tim Honda. Sempat ada rumor yang mengabarkan bahwa kendati Stoner bernaung di bawah tim yang sama dan mendapat biaya khusus dari Red Bull, tapi sepertinya ini tidak akan terjadi.

Jika memang kabar bahwa Dovizioso akan pindah kembali ke tim satelit Honda benar adanya, maka salah satu pembalap di tim Gresini saat ini juga harus terdepak. Rumor kemudian berlanjut ke Marco Melandri yang bakal dipinang oleh tim BMW Motorrad untuk ajang WSBK selama satu musim. Kemudian BMW akan masuk di MotoGP pada musim 2012 bersama Melandri.

Hmm, kedengarannya memang sangat kompleks, belum lagi Valentino Rossi yang kabarnya bakal diumumkan sebelum MotoGP Brno. Semua isu tersebut masih menjadi rahasia para pemegang kekuasaan di tim-tim papan atas MotoGP.

Belum lagi kabar tentang Cal Crutchlow yang bakal segera memulai karirnya di MotoGP, dan Loris Capirossi yang bakal hengkang ke tim Pramac Ducati. Yup kita lihat saja nanti kenyataannya.

Penulis : Uda

Editor : Editor

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa