Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Oktober 2011, BMW Hentikan Produksi BMW Seri 3

billy - Selasa, 31 Mei 2011 | 11:03 WIB
No caption
No credit
No caption


Munich - Pabrikan mobil Jerman, BMW mengumumkan akan menghentikan produksi mobil terlarisnya, sedan seri 3 mulai Oktober 2011 ini. Tentu saja ini mengejutkan, dan membuat cemas para penggemarnya. Tapi tenang, karena BMW sudah menyiapkan yang baru.

Musim semi tahun depan, para penggemar sedan entry level dari BMW akan dimanjakan dengan generasi terbaru dari seri 3. Sedan ini dibangun dengan platform modular yang baru, sehingga proporsi dan ukurannya pun akan berbeda.

Keputusan untuk menghentikan produksi BMW seri 3 sepertinya memang sudah menjadi bagian dari strategi global BMW, guna membuat mobil entry level yang lebih kompak, efisien dan ramah lingkungan.

Meskipun semua tau, BMW seri 3 merupakan salah satu ikon dari merek BMW, dan merupakan model paling laris yang pernah dipasarkan pabrikan Jerman ini di seluruh dunia, termasuk Indonesia.

BMW seri 3 yang ada saat ini, merupakan generasi kelima, sejak diperkenalkan bulan Mei 1975 silam. Ada banyak varian yang bisa menjadi pilihan bagi konsumen, lengkap degan pilihan kapastas mesin dan fiturnya, seperti tipe sedan, touring, coupe maupun convertible. (mobil.otomotifnet.com)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa