Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

KIA New Sportage, Makin Bertenaga Namun Tetap Irit

billy - Rabu, 11 Mei 2011 | 16:10 WIB
No caption
No credit
No caption


Jakarta – Munculnya versi terbaru dari SUV KIA Sportage ternyata memiliki perbedaan signifikan baik dari versi lawas, maupun para pesaingnya. Terutama soal performa mesinnya yang katanya sudah jauh lebih baik. Benarkah?

Hal ini dikemukakan Arifani Perbowo, Product Development Manager PT KIA Mobil Indonesia (KMI) disela peluncuran Sportage di Jakarta pada Rabu (11/5).

Menurutnya, performa dan efisiensi BBM Sportage bakal lebih mantap berkat desain yang lebih ramping dan bobot yang lebih ringan ketimbang versi sebelumnya.

“Dengan penerapan desain aerodinamis, Sportage mengalami penurunan hambatan angin (coefficient drag ) dari model lawasnya," jelas Arifani.

Saat ini Sportage memiliki hambatan udara sebesar Cd 0,37 sedangkan versi sebelumnya sebesar Cd 0,40. Desain bodi ini mampu meningkatkan performa mobil saat kecepatan tinggi, sekaligus membuatnya semakin irit.

Selain itu dari segi bobot, Sportage juga mengalami pemangkasan berat yang cukup besar, yakni hingga 91 kg. "Pemangkasan bobot ini dilakukan dengan beberapa penggantian material berat dengan bahan plastik yang kini sudah dirancang semakin kuat," tambahnya.

Tak heran, dengan ditunjang mesin Theta II 2.000 cc bertenaga 166 dk, Sportage diklaim mampu berakselerasi dari 0-100 km/jam dalam 10,4 detik untuk transmisi manual, dan 10,6 detik pada girboks otomatis Shiftronic.

Sedangkan efisiensi BBM, Sportage dapat menempuh jarak 12 km tiap liter BBM nya. Lumayan kan untuk sebuah SUV? (mobil.otomotifnet.com)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa