Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

APV GX 2004: Buka Harga Rp 84 Juta

billy - Kamis, 7 April 2011 | 08:02 WIB
No caption
No credit
No caption


JAKARTA
- Mencari minibus berlabel Suzuki? Pilihannya, bisa melirik Suzuki Carry maupun APV.  Untuk produk lamanya dan dapat tahun tua dengan harga terjangkau bisa memboyong Suzuki Carry.

Sementara untuk usia muda dan tampilan fresh bisa meraih Suzuki APV. Sekitar tahun 2004, Suzuki hadirkan APV dengan tiga pilihan sekaligus, yaitu tipe GA, GL dan GX.

Kelemahan bermesin kolong yang terdapat pada Carry adalah hawa panas mesin masuk ke kabin. Kekurangan tersebut diperbaiki pada APV.

Hasilnya, APV memiliki peredaman lebih tebal dan tahan terhadap api. Sementara mesinnya berkode G 15 A sama persis milik Suzuki Baleno. Bertenaga 89 dk namun tetap hemat bahan bakar.

Versi teratasnya, GX dilengkapi dengan power steering, electric window, AC double blower, spion elektrik, wiper belakang, head unit double DIN, tilt steering dan pelek berdiameter 15 inci. Bagi yang suka interior lapang boleh menimang-nimang kendaraan ini.

Namun, namanya mobkas tentu harus dicek sebelum membeli. Periksa kompartemen mesin, jangan sampai ada rembesan oli dan penyok di sekitar mesin. Suspensi  bisa dicek dengan test drive, jangan sampai keluar bunyi-bunyi ‘aneh’ ya.

Bicara harga jual bekasnya, APV GX 2004 buka harga Rp 84 juta. Untuk 2005 Rp 95 juta, Nah tahun 2007 lebih mahalan lagi Rp 106 juta. Jangan lupa ditawar!

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa