Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda Jazz Kangkangi Prius di Jepang

billy - Rabu, 2 Februari 2011 | 11:11 WIB
No caption
No credit
No caption


Tokyo - Siapa yang tidak tau kalau Toyota Prius begitu populer di Jepang, bahkan selama 20 bulan terus menjadi mobil paling laris. Tapi kejayaan tersebut segera tergusur dengan kehadiran Honda Jazz facelift.

Mobil hatchback andalan Honda ini terjual 15.000 unit atau 1.000 unit lebih banyak daripada Prius. Turunnya penjualan Prius disinyalir karena pemerintah Jepang mencabut subsidinya.

Jadi konsumen di Jepang pun beralih pada mobil lain yang paling masuk akal, terutama dari segi efisiensi dan emisinya. Jawabannya ya Honda Jazz.

Tapi toyota tidak akan tinggal diam. Pabrikan terbesar Jepang tersebut pun sesumbar kalau hasil tersebut sudah menjadi prediksi mereka. "Ini sudah sejalan dengan perkiraan kami," ujar salah seorang pejabat Toyota.

Toyota jelas percaya diri, karena tidak lama lagi, gelar mobil terlaris akan direbut kembali. Apalagi setelah di Detroit lalu Toyota sudah memajang dua senjata baru dari keluarga Prius, yakni Prius V dan Prius C Concept. (mobil.otomotifnet.com)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa