Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Lagi! Toyota Recall 1,4 Juta Unit Mobilnya

billy - Rabu, 26 Januari 2011 | 16:47 WIB
No caption
No credit
No caption


Tokyo -  Baru saja dinobatkan sebagai produsen mobil nomor satu di dunia, Toyota Motor Corp masih harus mengalami permasalahan yang sama. Ya! Toyota harus melakukan penarikan kembali sebanyak 1,4 juta unit mobil-mobilnya.

Sebanyak sekitar 1,2 juta unit diantaranya adalah Toyota Noah dan sisanya, sekitar 140.000 unit merupakan Toyota Avensis, untuk memperbaiki pipa bahan bakar serta fuel pump yang bermasalah.

Penarikan kembali untuk model yang dijual di Jepang meliputi mobil-mobil yang diproduksi antara Mei 2000 dan Oktober 2008. Dalam dua pengajuan lain pada Rabu lalu, Toyota mengatakan akan merecall sekitar 75.000 unit Crown dan sekitar 6.200 Townace di Jepang.

Toyota mengatakan dalam sebuah pengajuan kepada pelayanan transportasi Jepang, bahwa tidak ada kecelakaan yang telah dilaporkan terkait dengan cacat produksi tersebut.

"Ada sedikit keretakan yang muncul pada pipa-pipa saluran bahan bakar. Jika mobil terus digunakan retak itu bisa melebar dan bensin bisa bocor," demikian pernyataan Kementerian Transportasi Jepang.

Sebelumnya, dalam catatan recall besar terakhir, Toyota mengatakan pada Oktober 2010 lalu akan memperbaiki sebanyak 1,66 juta unit Avalons, Highlander dan model lainnya di seluruh dunia, terutama untuk cacat pada segel silinder master rem. (mobil.otomotifnet.com)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa