Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Toyota Yaris Jadi Mobil Paling Irit Di Jepang!

billy - Jumat, 3 Desember 2010 | 10:06 WIB
No caption
No credit
No caption


OTOMOTIFNET - Toyota Yaris atau Vitz memperoleh peringkat konsumsi bahan bakar paling irit di pasar domestik Jepang. Hal ini terbukti dalam tes yang dilakukan oleh Japanese Ministry of Land, Infrastructure, Transport, and Tourism (MLIT).

Toyota Yaris bermesin 1.300 cc yang dites mampu menempuh jarak 27 kilometer hanya dengan 1 liter bensin. Hasil ini diperoleh dengan mesin yang sudah dilengkapi dengan teknologi fungsi start-stop, atau semacam idling stop system.

Tapi, tanpa fungsi start-stop ini pun, Toyota Yaris 1.300 cc ini masih tetap hemat, yaitu mampu menempuh jarak 24,39 kilometer dengan satu liter bensin. Uniknya, catatan ini justru lebih hemat dari Yaris bermesin 1.000 cc.

Yaris dengan kapasitas mesin lebih kecil dan telah dilengkapi dengan fungsi start-stop, malah hanya mampu menempuh jarak 25 kilometer dengan satu liter bensin. Artinya meski lebih kecil tapi efisiensi yang dihasilkan tidak cukup baik.

Sayangnya Toyota Yaris yang beredar di Indonesia mengusung mesin 1500cc. 


Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa