Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

KIA POP, Gacoan KIA Di Paris Motor Show 2010

Editor - Rabu, 18 Agustus 2010 | 14:30 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

OTOMOTIFNET – Satu lagi mobil konsep dengan desain unik. Kali ini datang dari pabrikan mobil asal Korea, KIA. Memiliki latar belakang mobil yang ramah lingkungan, KIA membuat sebuah micro car bertenaga listrik.

Kia’s zero-emissions concept car ini diberi nama POP dan desain sangat futuristik. Futuristik tidak harus bergaris tajam dan tegas. Lwat POP, KIA tetap bisa menonjolkan kesan kendaraan masa depan dengan tarikan garis bodi yang dinamis.

KIA POP ini hanya memiliki panjang bodi tiga meter saja. Namun dengan tata letak yang baik, sang desainenrnya mampu memasukan tiga kursi kedalam interiornya. Selain itu yang menarik perhatian adalah panorama glass roof plus dan lampu belakang LED.

Rencananya mobil mungil ini akan memulai debutnya di Paris Motor Show 2010 akhir September 2010 mendatang. Jadi wajar bila pada penampilannya ini belum banyak data yang dibeberkan oleh KIA. Spesifikasi lengkap serta kansnya untuk diproduksi masal baru akan diumumkan di Paris Motor Show 2010.


Penulis/Foto:Popo/KIA

Editor : Editor

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa