Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Toyota Akhirnya Raih Penghargaan Keselamatan Di USA

Editor - Kamis, 27 Mei 2010 | 12:57 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Toyota Sienna

OTOMOTIFNET – Setelah badai recall yang mendera pabrikan mobil, Toyota di Amerika. Kini produsen asal Jepang ini dapat tersenyum senang. Hal ini dikarenakan dua produk Toyota di Amerika, yakni Toyota Avalon dan Sienna mendapat gelar “The Top Safety Pick Award” dari Insurance Institute for Highway Safety (IIHS).

IIHS sendiri merupakan lembaga independen asal negeri Paman Sam yang berdedikasi dalam usaha mengurangi dampak buruk dari kecelakaan. Seperti, kematian, cedera dan kerusakan kendaraan yang membahayakan orang lain. Beberapa waktu yang lalu IIHS juga menjadi salah satu yang paling gencar menekan kasus recall Toyota di Amerika.

Tes yang dilakukan oleh IIHS sendiri dilakukan dengan standar tinggi. Pengujian dilakukan dengan tes dampak tabrakan, untuk bagian depan, belakang, samping hingga tes jungkir balik.  Mobil yang akan mendapat penghargaan ini, harus memiliki nilai tertinggi pada seluruh tes tersebut.

Hebatnya, Toyota Sienna merupakan mobil pertama dan satu-satunya kontestan di kelas minivan yang menerima award IIHS Top Safety Pick Award, setelah IIHS mengenalkan sesi tes jungkir balik beberapa tahun lalu.

Sienna sendiri dijual di Amerika mulai dari Rp 230 jutaan. Kendaraan berpenumpang tujuh orang ini ditawarkan dengan dua varian mesin. Yakni, 3,5 liter V6 dan 2,7 liter empat silinder segaris. Dan mobil ini juga mencangkokkan system penggerak empat roda di varian tertingginya.

Sedangkan Avalon adalah sedan besar yang dilepas dipasaran Amrik dengan harga sekitar Rp 300 juta. Dan, melalui penghargaan ini, diharapkan mampu mengembalikan nama baik mobil berkapasitas mesin 3500 cc ini setelah sebelumnya Avalon juga terkena isu recall di Amrik.

Penulis: Ilham/Toyota
 

Editor : Editor

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa