Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Akibat Masalah Konsul Tengah, Nissan March Direcall

Senin, 7 September 2015 | 18:04 WIB
No caption
No credit
No caption


Jakarta - Gara-gara masalah pada konsul tengah, ratusan ribu unit mobil Nissan di Amerika harus ditarik dari pasaran, termasuk Nissan Micra, yang di Tanah Air dikenal sebagai Nissan March.

Nissan Motor Corporation di Amerika Utara menarik 300 ribu mobil di Amerika Serikat dan 28.000 mobil di Kanada. Meski berada ditengah kabin, namun keberadaan konsul tersebut dianggap bisa mengganggu pengemudi. Kenapa?

Karena trim pada konsul tersebut bisa membuat kaki pengemudi tersangkut dan berpotensi menghambat pengoperasian pedal, sehingga bisa saja menimbulkan kecelakaan, dan Nissan mengakui sudah ada laporan kecelakaan akibat masalah ini.

Lembaga Keselamatan Jalan Raya Nasional (NHTSA) Amerika Serikat mengumumkan bakal memulai penarikan mobil sejak pertengahan Oktober mendatang. "Kami mendapatkan sebuah kecelakaan dengan korban akibat masalah ini," kata Juru Bicara Nissan Amerika Utara, Steve Yaeger.

Nissan March yang ditarik dari pasaran ini diproduksi antara tahun 2014 sampai 2015. Untungnya, Nissan March yang dijual di Amerika berbeda pusat produksinya dengan yang saat ini berseliweran di Tanah Air. (mobil.otomotifnet.com)

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa