Jakarta - Sebagai produk baru, apakah biaya servis berkalanya dan suku cadang akan berbeda? Menurut Helmi selaku Service Advisor Toyota Akastra, Kebayoran Lama, Jakbar, biaya servis berkala Avanza terbaru tidak jauh berbeda. Secara jasa justru sama saja biayanya. Tetapi ada beberapa detail komponen yang berbeda.
“Per rentang 10.000 kilometer sampai dengan 50.000 kilometer, biaya servis masih di-cover oleh bengkel atau garansi jasa dealer. Namun penggantian part akan dikenakan pada konsumen,” tutur Helmi.Lebih lanjut dijelaskan oleh Helmi, biaya per kilometer: 10.000 kilometer untuk jasa sebesar Rp 457.930, lalu untuk 20.000 kilometer biaya jasanya Rp 497.750.
Besaran 30.000 kilometer untuk jasa akan dikenai Rp 452.930, kemudian 40.000 kilometer akan dikenai biaya jasa Rp 597.300, dan jika sudah mencapai 50.000 kilometer akan dikutip jasa sebesar Rp 457.930.Adapun rincian harga part-nya untuk oli mesin sintetik rinciannya yaitu Rp 130.000 x 4 (botol) = Rp 520.000, dan untuk oli mesin non-sintetik Rp 80.000 x 4 (botol) = Rp 320.000.
Kemudian kopling punya label harga Rp 2 juta, spooring Rp 150.000, balancing Rp 40.000, pengecekan kaki-kaki Rp 200.000, dan filter oli Rp 85.000.Terdapat 7 Komponen Grand New Toyota Avanza 2015 yang berbeda dari Avanza generasi sebelumnya, yaitu:
1. Busi kini seharga Rp 100.000 (4 buah), sedangkan varian lama harganya Rp 66.000.
2. Saringan udara harganya Rp 300.000, yang lama Rp 125.000 karena berbeda jenis saringannya.
3. Kopling yang terdiri dari cover plate, disc plate dan release bearing tanpa kabel. Model Avanza terdahulu serupa akan tetapi masih bergantung pada kinerja kabel kopling.
Komponen kopling Grand New Toyota Avanza kini bertopang pada minyak hidrolik master silinder, di generasi sebelumnya hanya mengandalkan kabel saja.
4. Setir model terbaru Avanza berspek System Air Electric Power Steering (EPS) sehingga lebih enteng gerakannya.
5. Avanza terbaru dihargai Rp 450.000 naik dari Rp 175.000 pada versi sebelumnya.
6. Odometer Avanza New 2015 telah menggunakan Digital Sensor sedangkan divarian yang lama masih menggunakan kabel.
7. Avanza New 2015 sudah menggunakan sensor gas buang.
Helmi mengingatkan bahwa rincian di atas adalah harga per 25 Agustus 2015. Harga sewaktu-waktu bisa berubah.
XENIA BARU JUGA TETAP
Chika Margono selaku Service Advisor Astra Daihatsu Cibubur Jabar mengungkapkan bahwa biaya servis Xenia versi 2015 sama saja dengan generasi sebelumnya. “Hanya pengembangan modelnya saja berbeda di sisi interior dan eksterior selain itu mesin yang diusung juga berbeda hanya lebih bagus, tetapi secara biaya jasa servis sama saja dengan generasi Xenia sebelumnya,” tuturnya.
Perhatikan panduan buku servis berkala
Sebagai berikut rinciannya untuk biaya servis:
1. Servis berkala per 10.000 km Rp 350–500 ribu.
2. Servis reguler (diluar jadwal servis berkala), biaya servis disesuaikan dengan jenis pekerjaan yang akan dilakukan di mobil.
3. Spooring dihargai Rp 150.000.
4. Balancing sebesar Rp 25.000 tiap ban.
5. Body repair Rp 300.000 per titik.
Biaya penggantian komponen bersifat kondisional
Rincian harga spare part Great New Daihatsu Xenia sebagai berikut:
1. Busi ‘New’ Xenia Rp 100.000 per buah, generasi sebelumnya Rp 25.000 per buah. Perbedaan ini dikarenakan spek busi yang digunakan berbeda.
2. Filter oli Rp 35.000.
3. Kampas rem Rp 485.000 (1 set depan-belakang)
4. Filter udara Rp 130.000.
5. Sokbreker depan Rp 860.000 per buah.
6. Sokbreker belakang harga per unitnya Rp 390.000.
Seperti Toyota, untuk Daihatsu harga adalah per 25 Agustus 2015 dimana sewaktu-waktu juga bisa berubah. • (otomotifnet.com)
Editor | : | Otomotifnet |
KOMENTAR