Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Nih, Empat Mobil Konsep Daihatsu di IIMS 2012

Bagja - Jumat, 21 September 2012 | 15:03 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Jakarta - PT Astra Daihatsu Motor (ADM) mencoba menyelaraskan tema gelaran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2012. di booth-nya, ADM memperlihatkan empat unit mobil konsep bernama Ultra Functional Concept (UFC), D-X dan D-R serta Fuel Cell (FC) Show Case.
No caption
No credit
No caption

Tema Eco Mobility yang diusung pada IIMS 2012 kali ini coba diterjemahkan ADM dengan menampilkan mobil-mobil ramah lingkungan. UFC merupakan Mobil kompak 7 penumpang yang memiliki kabin lapang. Mobil ini dilengkapi juga dengan perangkat hiburan dan sistem navigasi.

Sementara D-X dan D-R mengandalkan mesin direct injection turbo 2 silinder yang berdampak pada efisiensi bahan bakar dan kenyamanan pada saat berkendara. Sedangkan Fuel Cell (FC) Show Case sengaja didesain untuk mengurangi emisi gas buang CO2 hingga Nol. tentunya diikuti pula dengan penghematan bahan bakar.

Keempat mobil konsep ini menjadi pelengkap dari 15 mobil line-up yang dihadirkan Daihatsu di atas booth seluas 1.325 m2, Hall A, JIExpo Kemayoran, Jakarta. (mobil.otomotifnet.com)


Editor : Bagja

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa