Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pasang Piggyback Sama Seperti Ganti Spuyer

billy - Rabu, 9 November 2011 | 10:20 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Ketika bicara mengubah pasokan bahan bakar dengan menggunakan piggyback artinya perlu memahami air fuel ratio (AFR). AFR adalah perbandingan bahan bakar dan udara yang dikabutkan ke ruang bakar.

Pada kondisi mesin standar pabrik dan telah ganti knalpot misalnya. Tentunya kebutuhan AFR-nya akan berbeda. Dengan sistem pembuangan yang lebih plong dibutuhkan AFR yang lebih kaya bensin.

Di karburator, untuk menambah debit bahan bakar bisa dilakukan dengan mengganti spuyer, tapi pada mesin injeksi dilakukan dengan mengubah mapping semprotan pada injektor yang sejatinya telah diatur oleh electronic control unit (ECU).

Piggyback menipu ECU untuk memberikan perintah pada injektor agar memberikan semprotan bahan bakar lebih banyak atau lebih sedikit sesuai settingan piggyback. Tujuannya sama, sama-sama mencapai AFR yang paling ideal sesuai dengan kebutuhan mesin.

Kiri ke kanan pada tabel adalah throttle position, dari atas ke bawah adalah putaran mesin
Saat menentukan mapping pada piggyback, AFR ini juga lah yang menjadi acuan settingan. Bedanya dengan karburator, settingan AFR pada mesin injeksi dengan piggyback bisa dilakukan sangat detail tiap putaran dan tiap putaran throttle atau selongsong gas.

"Dengan piggyback pada mesin injeksi settingan bisa lebih presisi. Di tiap putaran mesin bisa disesuaikan agar AFR-nya selalu ideal," jelas Brahmantio, manager Sportisi Motorsport (SM) yang menjadi distibutor Power Commander, Piggyback keluaran Dynojet.

Lebih lanjut pria ramah ini menjelaskan tidak akan ada lagi putaran atas atau bawah yang terlalu kering atau basah. Sudah paham kan! (motorplus-online.com)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa