Mengusung tema 'Journey of Innovation pada IIMS 2011 ini, Toyota Astra Motor akan memamerkan sebanyak 29 mobil, meliputi Toyota Yaris, Altis, Vios, Prius, Rush, Avanza, Innova, Fortuner, Hilux, bahkan dua mobil legendarisnya, Toyota Corolla AE-86 dan Kijang kotak.
"Ini melambangkan bahwa jajaran Toyota dikembangkan untuk meningkatkan nilai tambah bagi kehidupan orang banyak dengan segala tantangannya disetiap zaman," papar Presiden Direktur Toyota Astra Motor, Johnny Darmawan.
Selain berbagai produk andalannya tersebut, Toyota Astra Motor juga masih menyimpan kejutan lainnya, yakni jajaran mobil konsepnya, baik yang berjenis sport, maupun bermesin hybrid, dan tak ketinggalan mobil konsep teranyarnya dari genre 'personal mobility'.
Gelaran IIMS 2011 ini pun berbarengan dengan perayaan 40 tahun kiprah Toyota dddi Indonesia, sehingga balutan booth Toyota di IIMS 2011 pun akan melambangkan aura 40 tahun tersebut. Desain yang mengalir dengan dominasi warna putih dan biru. (mobil.otomotifnet.com)
Editor | : | billy |
KOMENTAR