"Recall harus berkaitan dengan safety, definisi recall tersebut sumbernya internasional. Nah, karena di Luxio tidak ada yang terkait sama safety, makanya kita tidak perlu melakukan recall," ujar Division Head Marketing PT Astra Daihatsu Motor, Elvina Afny.
Sehingga, Daihatsu pun merasa tidak perlu memberitahukan para pengguna Daihatsu Luxio untuk melakukan penggantian komponen yang dianggap bermasalah tersebut. Padahal, di dealer-dealer resmi Daihatsu, sudah terdapat surat edaran mengenai data kendaraan-kendaraan yang dianggap bermasalah, terutama pada ECU.
"Kenapa tidak secara terbuka? Karena untuk apa kita memberitahukan kepada konsumen yang sudah merasa puas dengan kendaraannya? Kecuali untuk yang merasa bermasalah, silakan datang ke bengkel dan diganti," papar Elvina.
Jadi, dengan penjabaran tersebut, Daihatsu menyimpulkan, kalau tindakan penggantian komponen (ECU dan Gear) pada beberapa pemilik Daihatsu Luxio (yang mau melakukan penggantian) bukanlah merupakan sebuah recall. (mobil.otomotifnet.com)
Editor | : | billy |
KOMENTAR