Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Penanganan Komplain di Dealer, Toyota Hanya Mencari Data dan Fakta

billy - Selasa, 28 Juni 2011 | 15:07 WIB
No caption
No credit
No caption


Jakarta - Beberapa pemilik Toyota Rush mengeluhkan akselarasi mobilnya yang tersendat. Dan Toyota Astra Motor mengatakan, penanganan komplain pada kendaraan Toyota memang akan dilakukan, tapi melalui dealer resmi Toyota.

"Kita akan tangani, tapi kan melalui dealer, karena kita hanya mengumpulkan data dan fakta terkait dengan mobil-mobil yang dianggap bermasalah tersebut," ujar PR Manager PT Toyota Astra Motor, Rouli Sijabat.

Jadi, ungkap Rouli lebih lanjut, para pemilik mobil yang komplain tersebut, tidak mungkin semuanya akan ditangani langsung oleh Toyota Astra MOtor, melainkan melalui dealer-dealer setempat masing-masing.

"Tidak mungkin kan kita memfasilitasi semua pemilik Toyota Rush yang bermasalah, karenanya kita hanya akan mengambil beberapa sample untuk diselidiki, untuk mencari tau penyebabnya," ujar Rouli.

Nantinya, dari data dan fakta yang telah dikumpulkan, akan menjadi bahan rekomendasi bagi Toyota Astra Motor untuk melakukan perbaikan pada kendaraan yang dianggap bermasalah, kalau memang benar ada permasalahan sebagaimana yang dikeluhkan para pengguna tersebut. (mobil.otomotifnet.com)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa