Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Siapkan Sekring Cadangan Sebelum Mudik

Editor - Senin, 6 September 2010 | 08:42 WIB
Siapkan Sekring Cadangan Sebelum Mudik
Siapkan Sekring Cadangan Sebelum Mudik

OTOMOTIFNET - Harga sekring sama dengan permen sebungkus setara Rp 1.000-2.000. Enggak heran dianggap sepele. Padahal tak sedikit mudikers yang keringatan gara-gara sekring putus. Sudah gitu enggak punya serep pula! Makanya kenali dan siapkan sekring di mobil Anda.

Mobil masa kini kebanyakan pakai model tancap. Selain ada angka untuk menandakan besaran ampere, bedakan juga dari warna. Oranye 5 A(Ampere), coklat  7,5 A, merah 10 A, biru 15 A, kuning 20 A, bening 25 A, dan hijau 30 A.

Sekring biasa jika putus ditandai plat tipis penghubung yang putus. Namun kini  sudah ada model LED (Light Emiting Diode). Jadi ketika putus sekringnya malah nyala. Praktiskan?

“LED bisa menyala karena ada sisa setrum sedikit,” ungkap Alfons S dari PT Foerch Indonesia, produsen sekring. Harganya enggak mahal kok Untuk produk littelfuse di Ace Hardware dijual Rp 50 ribuan(isi 5). Sedang Foerch di kawasan Fatmawati dan Pasar mobil Kemayoran, dibandrol Rp 8 ribuan/buah.

Jangan sampai lupa bawa sekring ya!

Foerch: 021-58904296
Ace Hardware: 021-5822222

Penulis/Foto: Bil / Dolok

Editor : Editor

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa