Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Toyota Siapkan 24 Posko Mudik, Mulai 4-15 September 2010

Editor - Sabtu, 14 Desember 1901 | 03:53 WIB
No caption
No credit
No caption

OTOMOTIFNET - Seperti tahun-tahun sebelumnya, PT Toyota Astra Motor (TAM)  saat musim mudik tiba kembali menyediakan 24 posko mudik. Posko mudik akan disediakan sepanjang periode 4-15 September 2010 mendatang.

Penyediaan posko mudik tentunya bertujuan untuk menjaga kenyamanan para pemudik yang menggunakan mobil Toyota, agar tetap merasa fit dalam selama perjalanan. Apalagi Toyota mengusung motto “Mudik Nyaman Tanpa Beban Bersama Toyota”, tentu semua fasilitas untuk menunjang kenyamanan sangat diutamakan.

Adapun bentuk pelayanan yang diberikan di posko mudik tersebut, adalah tempat istirahat ber-AC, makan dan minum secara gratis, layanan pijat punggung, akses internet, toilet, musholla, hingga layanan TV satelit dengan beraga acara yang siap menghibur konsumen Toyota yang mampir di posko tersebut.

"Toyota akan berupaya memberikan pelayanan terbaik melalui berbagai layanan yang khusus dipersiapkan bagi para pelanggan, selama menjalankan perjalanan mudik liburan. Jadi mereka tetap bisa mengendara dengan kondisi fit tanpa kurang satu apapun juga,” jelas Joko Trisanyoto, direktur pemasaran TAM.

Selain 24 posko mudik, Toyota juga menyiapkan 15 posko jaga, 9 bengkel siaga 24 jam serta 139 bengkel yang siap mensupport, disepanjang jalur mudik tahun ini. Dan yang paling istimewa adalah karena program ini, juga akan berlaku pada musim liburan Natal dan Tahun Baru nanti. Yaitu periode 24 Desember 2010 – 02 Januari 2011 mendatang.


Penulis : Uda
Foto : Dok OTOMOTIF

Editor : Editor

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa