Malang - Selain Sendang Biru, pantai lainnya yakni Guo Cino. Lokasinya tidak terlalu jauh dari Sendang Biru, hanya sekitar 1,5 kilometer saja. Pantai ini jauh lebih cantik dibanding Sendang Biru, namun tidak akan menjumpai nelayan.
Disebut Pantai Guo Cino, karena ada legenda tersendiri. Nama ini muncul pada 1930, terinspirasi dari pertapa berkebangsaan Cina yang melakukan tapa selama bertahun-tahun dalam sebuah gua batu. Sampai akhirnya meninggal di lokasi tersebut. Sampai saat ini, legenda tersebut masih kuat terdengar.
Kontur pantai di lokasi ini cukup landai. Namun dengan hamparan batu-batu karang, yang justru mempercantik penampilannya. Bahkan saking lebatnya lumut berada di batu, terlihat seperti hamparan karpet berwarna hijau. Demikian juga dengan tekstur yang terbangun. (mobil.otomotifnet.com)
Editor | : | Bagja |
KOMENTAR