Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda Rilis 3 Motor Baru di Segmen Sport Adventure

Dimas Pradopo - Selasa, 3 November 2015 | 18:15 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Amerika – Menyambut datangnya tahun 2016, Honda merilis tiga motor baru di segmen sport adventure. Diantaranya yaitu Honda CB500X, NC700X dan VFR1200L.

Dimulai dari Honda CB500X. Ubahan yang ada di motor bermesin 500 cc ini tergolong minor change. Yang paling jelas terlihat yaitu kini bodinya lebih aerodinamis dan headlamp sudah mengusung LED serta desain knalpot baru.

Selain itu, ada beberapa sektor yang ikut kena upgrade. Seperti suspensi depan adjustable, handel rem adjustable dan lainnya. Harga jual CB500X yaitu USD 6.499 atau sekitar Rp 88 jutaan, sedangkan untuk CB500X ABS harganya USD 6.799 atau sekitar Rp 92,1 jutaan. Mulai dijual Februari 2016.

Kemudian Honda NC700X. Motor ini dilengkapi dengan dua pilihan transmisi, yaitu gearbox standar dan Dual Clutch Transmission (DCT). Motor ini juga dilengkapi dengan kapasitas bagasi dan tangki bahan bakar yang besar. NC700X baru mulai dijual pada bulan April 2016.

Terakhir ada Honda VFR1200L. Motor ini dibekali mesin berkapasitas 1.237 cc berkonfigurasi V4. Motor ini juga dilengkapi dengan dua pilihan transmisi, gearbox standar dan Dual Clutch Transmission (DCT).

Fitur-fitur lain yang terdapat di VFR1200L antara lain seperti  Honda Selectable Torque Control (HSTC), combined ABS brakes, shaft drive, adjustable windscreen, pemanas jok dan lainnya. Motor ini menggunakan roda 19 inci di depan dan 17 inci di belakang, serta suspensi depan pakai up-side down berdiameter 43 mm. Motor ini baru mulai dijual Mei 2016. (motor.otomotifnet.com) 

No caption
No credit
No caption

Honda VFR1200L

No caption
No credit
No caption

Honda NC700X

No caption
No credit
No caption

Honda CB500X


Headlamp LED Honda CB500X


Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa