Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Komunitas Supercar Speedgonz Sambut Bensin ‘Tegangan Tinggi’ Pertamax Turbo

Otomotifnet - Minggu, 24 April 2016 | 10:30 WIB

Bandung – Komunitas mobil-mobil super Speedgonz menyambut gembira bakal hadirnya bensin ‘tegangan tinggi’ Pertamax Turbo.

"Kehadiran Pertamax Turbo bakal menjadi alternatif bahan bakar terbaik bagi kami, di mana dengan harga yang akan lebih terjangkau dibandingkan Pertamax Racing, performa maksimal tetap bisa diraih karena nilai oktan 98 sudah sangat sesuai dengan rekomendasi pabrikan mobil super," sebut Haryono Sulalahi President Speedgonz saat turing dari Jakarta menuju Cirebon (21/4).

Saat ini, varian BBM tertinggi Pertamina yang tersedia di pasaran hanyalah Pertamax Plus yang memiliki nilai oktan 95 dan Pertamax Racing dengan RON 100.

Pengguna kedua jenis bahan bakar ini tergolong kalangan tertentu mengingat harga jualnya yang tinggi serta lebih cocok untuk mesin berteknologi tinggi, salah satunya adalah komunitas pengguna mobil super ini.

"Komunitas kami selalu menggunakan bahan bakar Pertamina terbaik yang tersedia di SPBU. Bila hanya ada Pertamax Plus, tidak jadi masalah. Namun bila tersedia Pertamax Racing, tentu jadi prioritas kita," ujar Haryono soal BBM yang digunakannya saat ini.

Dicky Septriadi selaku Communication & Relation Marketing Operation Regional III PT. Pertamina (Persero) membenarkan rencana peluncuran Pertamax Turbo ini.

"Ditunggu saja, tidak lama lagi akan diluncurkan. Saat ini masih dalam pengujian dan pengkajian harga," ujar Dicky.(otomotifnet.com/tejja)

Editor : Otomotifnet

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa