Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

HUT Ke-25, Tabloid OTOMOTIF Gelar Program Kontribusi Untuk Negeri

Otomotifnet - Senin, 25 April 2016 | 15:21 WIB

Dalam rangka perayaan Hari Ulang Tahun ke-25, OTOMOTIF mengadakan acara bertema Kontribusi Untuk Negeri (KUN) dengan menyambangi daerah-daerah di Indonesia yang memiliki potensi di bidang otomotif.

Kick off perjalanan yang disupport Mitsubishi ini menuju Tangerang dimulai di depan Lobi Gedung Kompas Gramedia, Jakarta Barat  (25/4).

“Harapannya ini kan untuk kemajuan dunia otomotif, semoga para pemimpin daerah seperti gubernur, walikota, bupati bisa mensupport semua potensi otomotif sehingga berperan untuk pembangunan bangsa,” tutur Billy Riestianto, Pemimpin Redaksi Tabloid OTOMOTIF.

Billy menuturkan, Tangerang, Banten merupakan kota kedua yang dikunjungi program KUN setelah Serang pada 22 April kemarin. “Di Tangerang ini kan ada salah satunya industri dan komunitas. Jadi setiap daerah punya kemajuannya sendiri-sendiri,” katanya.

Acara KUN ke Tangerang yang diikuti oleh teman-teman dari OTOMOTIF memiliki beberapa kegiatan.

Seperti bertemu dengan Walikota Tangerang, serah terima plakat, serta foto bersama. “Ada yang disampaikan pemimpin daerah, keinginannya apa,” tambah Billy.

OTOMOTIF juga akan menyambangi kota lainnya seperti DKI Jakarta, Bekasi, Karawang, Purwakarta, Purwakarta, Bandung, Garut, Purwokerto, Purbalingga, DI Yogyakarta, Semarang, Magelang, Solo, Malang, Surabaya dan Gresik.

Lalu di luar Jawa ke Medan, Bali, Nusa Tenggara Barat, Balikpapan, Tanah Tumbu (Batulicin), Sidengreng Rappang (Sidrap), Makassar dan Manado hingga Oktober 2016 mendatang. (Otomotifnet.com/Indri)

Editor : Otomotifnet

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa