Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MPM Punya Website Khusus Komunitas Honda CBR

Otomotifnet - Senin, 25 April 2016 | 17:09 WIB

Surabaya - Nonton Bareng (NoBar) MotoGp Jerez yang digelar PT Mitra Pinasthika Mulia (MPM) selaku main dealer sepeda motor Honda wilayah Jatim dan Nusa Tenggara (24/4) dikhususkan bagi komunitas motor Honda.

Tujuannya selain silaturahmi antar anggota juga meluncurkan website baru, www.hondacbrcommunity.com.

“Website ini dibuat untuk pengguna dan komunitas Honda CBR,” beber Fariz,Community Development MPM.

Kontennya berbagai macam aktivitas dari semua komunitas Honda CBR, berita klub, galeri foto, video kegiatan komunitas hingga pengenalan produk motor sport Honda CBR terbaru. Selain di PC atau di laptop, web ini juga sudah bisa diakses di smartphone android. 

Komunitas yang hadir di acara nobar kali ini cukup banyak, sekitar 70 motor hadir. Ada SHC, HCCS, SNECK K45, CBR Jatim dan juga komunitas R15 sebagai tamu undangan.

Acara pendukung lainnya adalah lomba foto untuk umum yang diselenggarakan MPM dengan tema wefie bersama All New CBR 150, mulai 1 April hingga 30 Juni 2016 dan berhadiah jutaan rupiah.

Sama halnya Astra Honda Motor (AHM) juga menggelar lomba foto dengan peserta khusus komunitas dengan tema Race Like Marquez, mulai 23 April hingga 22 Mei 2016. Domas (otomotifnet.com)

Editor : Otomotifnet

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa