Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

All New Audi A4, Fitur Jadi Senjata

Parwata - Kamis, 16 Juni 2016 | 07:12 WIB

Dengan harga jual cenderung tinggi, Audi seperti go all out di All New A4 bahkan dengan memberi fitur yang model lebih canggihnya pun belum punya

Jakarta - Berkurang 120 kg dibanding generasi sebelumnya, penggerak empat roda, hingga performa mesin yang bertambah, boleh saja jadi hal yang dibanggakan Audi dengan All New A4. Namun, apakah ini akan jadi daya tarik untuk calon customer?

Eksterior misalnya. Sepintas, A4 berkode bodi B9 yang sudah berubah total ini akan terlihat sama dengan generasi B8 yang sudah ada dari tahun 2007. Padahal, pesaingnya memiliki perubahan drastis dibanding sebelumnya.

Untungnya, PT Garuda Mataram Motor memiliki resep yang tepat agar membuat sedan premium kompaknya tetap pantas dipertimbangkan. Yes, sejumlah fitur dimasukkan ke Audi A4, terutama varian Quattro.

Mulai dari sistem hiburan kabin MMI Navigation Plus seperti pada Q7, bahkan lebih karena sudah ditambah koneksi smartphone yang belum ada di mobil atau head unit lainnya di Indonesia, yaitu Android Auto dan Apple CarPlay.

Lalu ada Virtual Cockpit, layar 12,3 inci menggantikan instrument cluster standar dan bisa memuat berbagai macam hal hingga map. Meski menambah fitur ini harus mengeluarkan Rp 65 juta lagi. Kemudian masih ada Efficiency Driver Assist yang membantu pengemudi untuk semakin berkendara efisien, auto high beam sampai kamera mundur.

Interior depan dan belakang paling lega juga boleh dibilang satu alasan lagi untuk tidak naik kelas ke mid size premium sedan agar rasa fun menyetir masih dapat dinikmati bila sedang not in the mood untuk duduk di belakang.

Belum lagi, tidak usah sampai bertengkar jika pengemudi mau suhu yang dingin sedangkan penumpang belakang panas berkat Three Zone Auto Air Conditioning-nya

Sayangnya, unit yang tidak lagi CKD membuat harga jualnya jauh di atas Mercedes- Benz C-Class dan BMW Seri 3. Dengan varian entry seharga 330i M Sport dan flagship selevel E 250 Avantgarde. Rasanya, satu-satunya kesempatan adalah dengan bersaing melawan Jaguar XE, yang juga memiliki harga jual tinggi. • 

Data Spesifikasi All New Audi A4

Mesin: 4-silinder segaris dengan Direct Injection, Turbocharger dan Audi Valvelift System
Kapasitas: 1.984 cc

Layout:
Mesin Depan Penggerak Depan (2.0 TFSI)
Mesin Depan Penggerak 4 Roda (2.0 TFSI Quattro)
Tenaga Maksimum:
190 dk @ 4.000 – 6.000 rpm (2.0 TFSI)
252 dk @ 5.000 – 6.000 (2.0 TFSI Quattro)

Torsi Maksimum:
320 Nm @ 1.450 – 4.200 rpm (2.0 TFSI)
370 Nm @ 1.600 – 4.500 rpm (2.0 TFSI Quattro)
Transmisi: Otomatis Kopling Ganda 7- percepatan S tronic
Dimensi (p x l x t): 4.726 mm x 1.842 (2.022)* mm x 1.427 mm *lebar dengan spion

Wheelbase: 2.820 mm
Radius Putar: 5,75 m
Sistem kemudi: Electromechanical Power Steering
Suspensi Depan: Five Link Axle dengan Coil Spring dan Stabilizer
Suspensi Belakang: Five Link Axle dengan Coil Spring dan Stabilizer
Damper: Variable Damping Control (2.0 TFSI Quattro)
Ukuran Ban: 225/50 R17 (2.0 TFSI)/245/40 R18 (2.0 TFSI Quattro)
Kapasitas Tangki: 54 liter (2.0 TFSI) / 58 liter (2.0 TFSI Quattro)

Berat:
1.480 kg (2.0 TFSI)
1.585 kg (2.0 TFSI Quattro)

Harga:
Rp 990 juta on the road Jakarta (2.0 TFSI)
Rp 1,2 miliar on the road Jakarta (2.0 TFSI Quattro)

Editor : Parwata

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa