JERMAN – Pada konferensi pers hari Kamis (4/7) menjelang GP Jerman di Sachsenring, tim Yamaha Tech3 mengumumkan pembalap Moto2 asal Prancis Johann Zarco akan bergabung di MotoGP tahun depan.
Juara dunia bertahan Moto2 Johan Zarco yang pasang target untuk memperpanjang kepemimpinannya di klasemen pada balapan di Sachsenring, dapat kabar gembira.
Setelah tidak masuk hitungan di tim pabrikan Suzuki, pembalap tim Ajo Motorsport itu menerima tawaran di satelit Yamaha yang bermarkas di Prancis. Entah kebetulan atau tidak, tetapi inilah jalannya menuju tangga arena MotoGP.
Pembalap kelahiran Cannes, Prancis, 25 tahun lalu itu mengucap ini sebagai kabar positif. Ia menyebut ini langkah yang logis, tim bermarkas di Prancis bekerja sama dengan juara dunia asal Prancis.
Bagi tim Tech3, seolah membangkitkan kenangan lama di mana mereka dulu pernah diperkuat pembalap asal negeri anggur.
"Kami belum memiliki kesempatan untuk bekerja dengan pembalap Prancis di tim MotoGP, sejak Sylvain Guintoli pada tahun 2007. Tetapi saya yakin Johann akan melakukan pekerjaan yang hebat," ucap Herve Poncharal manajer tim Yamaha Tech3.
"Kami telah mengikuti dengan cermat sejak dia memenangkan (Red Bull) Rookies Cup dan suksesnya berlanjut di 125 cc serta kelas Moto2. Musim lalu luar biasa baginya dan ia memenangkan kejuaraan dengan sangat hebat,” lanjutnya.
"Halaman buku sejarah Tech3 telah ditulis oleh pembalap-pembalap Prancis, termasuk Olivier Jacque - yang memenangkan gelar 250 cc - dengan Dominique Sarron, Jean-Phillipe Ruggia dan Sylvain Guintoli semua mencapai sukses juga. Jadi saya yakin Johann dapat menambahkan daftar ini," ulas Poncharal.
Tahun depan Johan Zarco akan berpartner dengan Jonas Folger, pembalap Moto2 yang sudah lebih dulu diikat tim Tech3. Selamat datang di kelas para raja. (otomotifnet.com)
Editor | : |
KOMENTAR