Sachsenring – Marc Marquez menutup paruh pertama musim ini dengan kokoh di puncak klasemen, setelah unggul jauh dari kedua saingannya pembalap Yamaha pada balapan GP Jerman di Sachsenring, Minggu (17/7).
Usai menjalani putaran kesembilan dan menuju libur musim panas, pembalap Honda Marc Marquez memperlebar jaraknya dari juara dunia Jorge Lorenzo dan rekan setimnya di Yamaha Valentino Rossi yang menempati peringkat dua dan tiga di klasemen.
Marquez yang meraih kemenangan ketiganya musim ini di Sachsenring, mengoleksi 170 point. Sementara Lorenzo yang kewalahan balapan di trek basah dan finish ke-15, hanya menambah 1 point menjadi 122 point, tertinggal 48 point dari Marquez.
Rossi yang nyaris naik podium di Sachsenring, karena telat ganti motor ketika trek sudah kering, finish urutan delapan (dapat 8 point). Alhasil ia kian tertinggal, 48 point di belakang Lorenzo dan 59 point dari Marquez.
Setelah libur musim panas, balapan berikutnya memasuki paruh musim kedua sekitar sebulan lagi, yaitu GP Austria di Red Bull Ring, 14 Agustus. (otomotifnet.com)
Klasemen Sementara
1. Marc Marquez Repsol Honda Team (RC213V) 170
2. Jorge Lorenzo Movistar Yamaha MotoGP (YZR-M1) 122 (-48)
3. Valentino Rossi Movistar Yamaha MotoGP (YZR-M1) 111 (-59)
4. Dani Pedrosa Repsol Honda Team (RC213V) 96 (-74)
5. Maverick Viñales Team Suzuki Ecstar (GSX-RR) 83 (-87)
6. Pol Espargaro Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1) 72 (-98)
7. Hector Barbera Avintia Racing (Desmosedici GP14.2) 65 (-105)
8. Andrea Iannone Ducati Team (Desmosedici GP) 63 (-107)
9. Andrea Dovizioso Ducati Team (Desmosedici GP) 59 (-111)
10. Eugene Laverty Aspar MotoGP Team (Desmosedici GP14.2) 53 (-117)
11. Aleix Espargaro Team Suzuki Ecstar (GSX-RR) 51 (-119)
12. Scott Redding Octo Pramac Yakhnich (Desmosedici GP15) 45 (-125)
13. Jack Miller Estrella Galicia 0,0 Marc VDS (RC213V) 42 (-128)
14. Cal Crutchlow LCR Honda (RC213V) 40 (-130)
15. Stefan Bradl Factory Aprilia Gresini (RS-GP) 37 (-133)
16. Bradley Smith Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1) 35 (-135)
17. Alvaro Bautista Factory Aprilia Gresini (RS-GP) 35 (-135)
18. Danilo Petrucci Octo Pramac Yakhnich (Desmosedici GP15) 24 (-146)
19. Michele Pirro Avintia Racing (Desmosedici GP14.2) 19 (-151)
20. Tito Rabat Estrella Galicia 0,0 Marc VDS (RC213V)* 18 (-152)
21. Loris Baz Avintia Racing (Desmosedici GP14.2) 8 (-162)
22. Yonny Hernandez Aspar MotoGP Team (Desmosedici GP14.2) 3 (-167)
Editor | : |
KOMENTAR