Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kandungan Lokal Toyota Sienta Sudah 80 Persen, Apa Saja Yang Belum?

Arief Aszhari - Selasa, 26 Juli 2016 | 11:07 WIB

Multi Activity Vehicle (MAV) anyar dari Toyota, All New Sienta, sudah diproduksi oleh PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN) sejak Juni lalu di pabrik perakitan Karawang 2, Jabar.

Bahkan, mulai bulan ini Toyota All New Sienta sudah siap diantar ke garasi konsumen dan bakal mulai terlihat di jalanan Tanah Air.

Indonesia merupakan negara pertama di luar Jepang yang memproduksi Toyota All New Sienta, dan untuk kandungan lokal model terbaru asal Negeri Matahari Terbit ini sudah mencapai 80 persen di produksi pertamanya.

"Untuk awal produksi Sienta langsung mencapai 80 persen. Padahal waktu generasi pertama Kijang diproduksi pada 1977 hanya 19 persen," jelas Masahiro Nonami, Presiden Direktur TMMIN pada sambutannya di seremoni Toyota All New Sienta, di Karawang, Jawa Barat  (25/7).

Lanjut Wakil Presiden Direktur PT TMMIN, Warih Andang Tjahjono, proses produksi Toyota All New Sienta yang dilakukan bersama pemasok lokal melewati proses yang sangat panjang, dan tidak mudah menciptakan sebuah produk berkualitas global dengan rasio kandungan lokal yang tinggi.

"Kami mengalami berbagai tantangan seperti perubahan dan penyesuaian budaya kerja, berkejaran dengan penerapan teknologi terkini hingga meningkatnya kebutuhan SDM yang terampil berkarakter industri," tambah Warih.

Kedalaman produksi lokal Toyota Sienta ini juga tidak terlepas dari kolaborasi yang erat antara TMMIN dan 139 perusahaan pemasok lapis pertama.

Bahkan secara keseluruhan, produk-produk TMMIN baik berupa mobil utuh maupun mesin sudah memiliki rata-rata kandungan lokal berkisar antara 60 sampai 85 persen.

Sementara itu, untuk komponen Sienta yang masih impor adalah transmisi, front axle, beberapa part elektronik dan part teknologi tinggi.

Editor : Arief Aszhari

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa