SIDRAP - Kejuaraan balap motor Sidrap Prix Night Race di sirkuit RMS Puncak Mario Sidenreng Rappang, Sulawesi Selatan putaran ketiga kembali bergulir. Hasil kualifikasi (27/8) menegaskan bila trek berjarak 1.4 km itu masih jadi kuasanya local hero.
Empat kelas yang dilombakan pemimpin start di raceday, Minggu malam ini (28/8) jadi miliki Awhin Sanjaya (Kelas Bebek 4T 150 cc Tune Up), Richard Taroreh (Kelas Bebek 4T 125 cc Tune Up), Herman Bas (Kelas Bebek 4T 150 cc Standar) dan Handi Tuahatu (Kelas Bebek 4T 125 cc Standar).
Keempatnya merupakan pembalap berasal dari pulau Celebes alias Sulawesi.
Kejurnas Bebek Standar memang jadi incaran para peserta dari beberapa Pengprov IMI, seperti Sulawesi Selatan, Sulawesi Barat, Gorontalo, Jambi, Papu dan Papua Barat.
Kelas standar menjadi pilihan dikarenakan kelas standar ini menjadi cabang olah raga yang dilombakan di PON XIX Jawa Barat yang berlangsung September mendatang.
"Hadir di sini untuk bisa beradaptasi dan mengukur kemampuan untuk menghadapi PON Jawa Barat nanti. Apalagi motor yang digunakan PON nanti kan Honda Sonic 150 cc dan Blade 125 cc Standar," ujar Rusman Fadhil atlet cabang balap motor asal Papua Barat.
Jadwal balap Sidrap Prix Race Night Race putaran ketiga diundur dari biasanya Sabtu malam menjadi Minggu malam. (otomotifnet.com)
Editor | : |
KOMENTAR