Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Aksi Uji Jalanan Benelli Tornado 302 Tertangkap Lensa

Rabu, 21 September 2016 | 10:42 WIB

Inggris - Rencananya sport full fairing kedua Benelli (setelah Tornado 1130) itu akan diluncurkan bulan depan. Spesifikasinya sudah beredar luas di dunia maya karena prototipenya sudah pernah mejeng di event EICMA tahun lalu. 

Motor ini akan menggunakan mesin DOHC 300 cc dua silinder segaris berpendingin cairan. Dan mampu mengeluarkan output tenaga sebesar 36 hp pada 12.000 rpm, sedang torsi 27 Nm pada 9.000 rpm. Tangkinya bisa menampung 14 liter bahan bakar.

Beberapa part Tornado 302 diambil dari saudaranya: TNT 300/302. Part-part tersebut antara lain sasis baja trestle dan suspensi depan upside down 41 mm.

Bila kelak diproduksi massal, Benelli Tornado 302 akan berhadapan dengan Kawasaki Ninja 300, KTM RC390, Yamaha YZF-R3, dan sesama calon pendatang baru: Apache RTR 300.  (otomotifnet.com)

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa